Koleksi miniatur bis komunitas Small Is Sexy - dokumen pribadi |
Masih dalam rangkaian kegiatan gathering family yang melibatkan sekitar
120 peserta dari perusahaan tempat saya bekerja, kami singgah di kota wisata
Batu, Malang, Jawa Timur.
Bersamaan dengan kegiatan itu, kami bertemu dengan
sebuah komunitas pecinta miniatur bis. SIS (Small Is Sexy), kumpulan kolektor bis
mainan yang sedang melakukan parade di Selecta, sebuah tempat wisata di kota Batu.
Puluhan miniatur bus dengan berbagai warna dan
type, meramaikan acara hari itu. Uniknya, bis-bis mainan itu didesain dengan
warna dan nama mirip perusahaan otobus aslinya. Bahkan, beberapa bis mainan
juga dilengkapi dengan lampu luar, lampu dalam dan klakson yang indah.
“Gak ngurus
miniatur ajur, sing penting ngumpul karo sedulur-----Tidak masalah miniatur
(kami) hancur-hancuran, yang penting bisa berkumpul dengan saudara,” ucap
seorang anggota komunitas, menirukan jargon SIS.
Acara semacam itu, secara rutin dilakukan SIS
dengan berpindah-pindah tempat. Mempererat tali persaudaraan di antara sesama
pecinta miniatur bis, adalah tujuan utama mereka. Salutnya, mayoritas anggota
komunitas itu adalah anak-anak muda.
Begitulah, menyalurkan hoby melalui
kegiatan-kegiatan positiv, dengan bergabung ke komunitas yang kreativ, jauh
lebih baik bagi anak-anak muda. Ketimbang mereka terjerumus kepada pergaulan negativ
seperti komunitas geng motor, pemakai narkoba, pergaulan bebas dan sejenisnya.
Heru
Sang Mahadewa
Member of #OneDayOnePost
Keren nih komunitasnya
BalasHapus